SELAMAT HARI BUKU NASIONAL 2021





Hari Buku Nasional diperingati untuk pertama kalinya pada tanggal 17 Mei 2002. Penetapan hari buku nasional ditetapkan bersamaan dengan perayaan 22 tahun berdirinya Perpustakaan Nasional.
Penetapan Hari Buku Nasional jadi salah satu upaya pemerintah untuk memacu minat baca masyarakat Indonesia. Gagasan Hari Buku Nasional juga dimaksudkan untuk menaikkan penjualan buku di Indonesia.
Selain itu dicetuskannya hari buku nasional juga karena melihat kondisi memprihatinkan di Indonesia, di mana rata-rata hanya 18 ribu judul buku yang dicetak setiap tahunnya. (sumber: tribunnews.com)
.
.
Ikut memeriahkan hari buku nasional tahun ini, berikut adalah beberapa buku antologi saya bersama teman-teman di Komunitas Guru Ngopi (KGN):
1. Lenturan Pikiran 1 Coffee, Theory, and Story: Antologi Tulisan Guru-Guru Pecinta Kopi (2019)
2. Lentur Pikiran 2 Coffee, Theory, and Story: Antologi Tulisan Guru-Guru Pecinta Kopi (2019)
3. Cerita Kemerdekaan: Antologi Tulisan Guru-Guru Madrasah Riau (2019)
4. Kupu-Kupu Syurga: Antologi Puisi Cinta (2019)
5. Inovasi Berbuah Prestasi: Antologi Catatan Seorang Guru#1 (2019)
6. Tapak Hitam Emak: Antologi Tulisan Bertema Bunda (2019)
7. Sinar Keteladanan: Antologi Catatan Seorang Guru #2 (2020)
8. Semua Karena Tim: Antologi Catatan Pengabdian di MAN 1 Pekanbaru 2007-2015 (2020)
9. Gelar Kebangsawanan: Antologi, Sejumlah Kisah, Sehimpun Pantun (2020)
10. Menuang Di Sisa Ruang: Antologi Catatan Seorang Guru #3 (2020)
11. Haru: Antologi Catatan Ramadan 1441 (2020)
12. Masakan Nusantara (2020)
13. Ratap Sang Bentala: Sebuah Antologi Di Tengah Pandemi (2021)
14. Guru (Tidak) Makan Gaji Buta: Antologi Catatan Seorang Guru #4 (2021)
15. Sebuah Nama Tanpa Kata: Antologi Puisi Tentang Ayah #1 (2021)
16. Lelaki di Ujung Senja: Sepenggal Kisah Tentang Ayah #2 (2021)
.
Selain buku-buku di atas, hingga saat ini KGN telah membantu menerbitkan 66 judul buku serta beberapa judul lain yang masih dalam tahap editing.
.
Untuk mendapatkan informasi tentang KGN silahkan ikuti media sosialnya yaa ....
FB: Komunitas Guru Ngopi
IG: @komunitasgurungopi @katalogkgn
.
Selamat Hari Buku Nasional 🤩

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemberi Inspirasi (Resensi Buku "Gurunya Manusia")

SCIENCE CLUB EKONOMI MAN 1 PEKANBARU : Belajar bersama, berprestasi, dan bahagia !!!

KARIER PROTEAN GURU