HASIL KTI OLIMPIADE EKONOMI


Hiii...
Ini dia para pemenang KTI Olimpiade Ekonomi 


PEMANFAATAN MENGKUDU DAN BONGGOL NANAS SEBAGAI PRODUK INOVATIF DALAM UPAYA PENGEMBANGAN EKONOMI KREATIF MASYARAKAT KAMPAR

ABSTRAK


Nida Ulhidayah Syafri (11944), Hanny Alfiah (11964), Farah Ferennisa (11936)

Penulisan karya ilmiah ini bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas masyarakat dalam memanfaatkan mengkudu dan bonggol nanas menjadi sebuah produk inovatif guna mengembangkan ekonomi masyarakat kampar pada khususnya. Latar belakang penulisian ini karena sebagian besar masyarakat kampar belum dapat memanfaatkan kekayaan alam secara efektif sehingga buah-buahan kaya manfaat tersebut justru menjadi limbah karena kurangnya wawsan masyarakat akan hal tersebut.

kata kunci: Produk inovatif, pengembangan ekonomi, mengkudu, dan bonggol nanas.


1.1 Latar Belakang
Indonesia merupakan negara yang terkenal akan kekayaan dan keanekaragaman sumber daya alamnya. Tak terkecuali keanekaragaman hayati yang tersebar luas dari ujung Pulau Sumatera hingga ke pelosok Papua  yang masing-masingnya mempunyai ciri khas dan daya tarik serta manfaatnya tersendiri. Tanah yang subur dan suhu tropis membuat banyak tanaman dapat berkembang dengan cepat di negeri ini. Hal ini dapat kita lihat dari  perekonomian penduduk  indonesia yang kebanyakan berada pada sektor pertanian.
Begitupula dengan  Riau, kita patut berbangga karena saat ini Riau termasuk salah satu provinsi terkaya di indonesia. Sumber daya alamnya pun mendominasi kekayaan Riau itu sendiri. Seperti gas alam, minyak bumi,dan tanaman-tanaman perkebunan lainnya. Dua diantaranya yaitu buah mengkudu dan nanas, organisme berfilum plantae ini pasti sudah sangat familiar di telinga kita.
Mengkudu dan nanas sangat mudah kita temukan di Riau, Kabupaten Kampar khususnya. Manfaat yang di tawarkan oleh buah-buahan ini pun tak main-main, seperti memulihkan sel-sel tubuh yang rusak,  mengobati malaria, menurunkan tekanan darah dan masih banyak lagi manfaat dari buah  berasa pahit dan asam yang akan kami paparkan pada bab selanjutnya. Walau demikian, masih banyak masyarakat yang enggan mengolah dan  memanfaatkan buah-buahan ini, mengkudu khususnya. Rasanya yang pahit dan baunya yang busuk  membuat buah ini sangat dihindari masyarakat. sebagian dari mereka sudah ada  yang mau memanfaatkannya namun masih dengan cara yang salah, misalnya dengan membuang bonggol nanas, yang menyimpan manfaat tersembunyi dibalik teksturnya yang keras.
Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini penulis membuat sebuah karya tulis ilmiah berjudul “Pemanfatan Mengkudu dan Bonggol Nanas Sebagai Produk Inovatif Dalam Upaya Pengembangan Ekonomi Kreatif Masyarakat Kampar”  untuk membuka wawasan masyarakat agar lebih kreatif lagi dalam memanfaatkan kekayaan alam yang tersedia guna mengembangkan perekonomian masyarakat kampar khususnya.

1.2 Pembatasan Masalah 
Masalah utama dalam penulisan ini adalah produk Inovatif, yang dibatasi kaitannya dengan pemanfaatan mengkudu dan bonggol nanas.

1.3 Rumusan Masalah
Berdasarkan pembatasan masalah yang telah dikemukakan, maka masalah penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut:
1. Apa itu produk inovatif?
2. Apa saja manfaat yang terkandung dalam mengkudu dan bonggol nanas?
3. Bagaimana cara pengolahan mengkudu dan bonggol nanas sebagai produk  inovatif?


PEMANFAATAN LIMBAH MENJADI PRODUK EKONOMI KREATIF YANG EKONOMIS DAN KOMPETITIF

ABSTRAK
            Permasalahan limbah di lingkungan ini tidak pernah dapat terselesaikan dari waktu ke waktu. Sementara, limbah yang dihasilkan oleh masyarakat akan semakin banyak seiring berjalannya waktu. Pemerintah terus menerus berusaha mencari cara agar permasalahan limbah dapat cepat teratasi. Faktor lain yang menjadi alasan mengapa permasalahan limbah ini tidak pernah terselesaikan adalah kurangnya kepedulian masyarakat terhadap tempat tinggalnya. Akibat dari hal tersebut akan semakin banyak masalah yang akan kita hadapi kedepannya jika kita terus-terusan tidak peduli terhadap limbah yang berada di sekitar kita.
Maka dari itu, penulis ingin membuat suatu inovasi yang berasal dari limbah kertas untuk mengurangi limbah kertas di lingkungan ini. Dikarenakan Limbah kertas termasuk kedalam salah satun limbah yang banyak dihasilkan oleh masyarakat. Dan penulis juga ingin mengajak masyarakat agar mampu menciptakan sebuah inovasi baru yang mengarah kepada ekonomi kreatif. Maka dari itu, dengan kemampuan yang kita miliki dalam menciptakan ekonomi kreatif maka masyarakat juga telah membantu perekonomiannya sendiri.

Kata kunci : Ekonomi Kreatif, Kerajinan Tangan, Limbah


1.1  Latar Belakang
            Di dalam kehidupan, kita tidak akan bisa terlepas dari sesuatu yang bernama lingkungan. Lingkungan merupakan suatu tempat dimana terdapat berbagai makhluk hidup yang saling berinteraksi dan membutuhkan. Oleh karena itu, makhluk hidup harusnya dapat menjaga serta memelihara lingkungan yang ditempatinya. Namun dapat kita lihat masyarakat kurang memperhatikan lingkungannya dengan segala kegiatannya yang dapat menghasilkan berbagai macam limbah. Dan masyarakat juga kurang peduli terhadap limbah yang telah di hasilkannya secara tidak langsung.
            Dikarenakan kurang pedulinya masyarakat terhadap limbah yang telah dihasilkannya,banyak limbah berserakan yang dapat menimbulkan dampak buruk terhadap lingkungan. Banyak yang tidak menyadari bahwa limbah tersebut dapat dimanfaatkan menjadi produk yang bernilai jual. Salah satu contoh limbah yang dapat dimanfaatkan menjadi produk bernilai jual yaitu limbah kertas. Limbah kertas banyak kita temui berserakan disekitar kita. Padahal kertas-kertas tersebut dapat diolah dan dijadikan barang yang bernilai jual, sehingga sedikitnya dapat menunjang perekonomian masyarakat.
            Dapat kita lihat pada saat ini, kebanyakan masyarakat berada dalam tingkat ekonomi yang tidak stabil. Berbicara mengenai perekonomian, ekonomi merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi segala kebutuhannya. Namun, jika masyarakat hanya mengandalkan apa yang sudah ada tanpa menciptakan inovasi baru, maka masyarakat tidak akan pernah keluar dari permasalahan ekonomi yang dihadapi. Oleh sebab itu, masyarakat harus mampu mengembangkan sesuatu yang sudah ada itu menjadi inovasi baru yang lebih bernilai ekonomis. Dan masyarakat juga harus mampu mengolah hal yang tidak digunakan menjadi barang yang berguna dan bernilai jual.


Maka dari itulah, kami membuat Karya Tulis Ilmiah yang berjudul “Pengembangan Ekonomi Kreatif Melalui Pembuatan Kerajinan Tangan Berbahan Dasar Limbah” untuk mengajak masyarakat lebih kreatif dalam mengoptimalkan barang yang sudah tidak terpakai lagi.

1.2 Rumusan Masalah
1.      Bagaimana upaya mengurangi limbah kertas di lingkungan?
2.      Bagaimana pengolahan limbah kertas menjadi produk ekonomis?
3.      Apa tantangan dalam pemanfaatan limbah kertas sebagai produk ekonomis?

1.3 Tujuan Masalah
1.      Untuk mengetahui upaya mengurangi limbah kertas dilingkungan
2.      Untuk mengetahui cara pengolahan limbah kertas menjadi produk ekonomis
Untuk mengetahui apa saja tantangan dalam pemanfaatan limbah kertas sebagai produk ekonomis 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pemberi Inspirasi (Resensi Buku "Gurunya Manusia")

SCIENCE CLUB EKONOMI MAN 1 PEKANBARU : Belajar bersama, berprestasi, dan bahagia !!!

KARIER PROTEAN GURU